Seminar Greenepreneurship Class
Yogyakarta, 22 Oktober 2023 Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan (HMTL) mengadakan seminar kewirausahaan mengenai peluang bisnis di bidang Teknik Lingkungan
Mahasiswa Teknik Lingkungan melalui Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan divisi Dana Usaha mengadakan seminar kewirausahaan yang memiliki judul acara Greenepreneurship Class yang mengambil tema tentang "Berbisnis dengan Bumi: Mengejar Kesempatan dan Merancang Strategi dalam Teknik Lingkungan”. Berbisnis dengan bumi dimaksudkan karena mahasiswa Teknik Lingkungan dapat memiliki usaha yang berkaitan dengan pengelolaan dan pemeliharaan lingkungan hidup. Tema ini digunakan sejalan dengan tujuan yang direncanakan yaitu menumbuhkan jiwa entrepreneur bagi mahasiswa dengan menyesuaikan jurusan mahasiswa dengan jenis bisnis yang dapat dilakukan.
Seminar kewirausahaan mengundang pembicara seorang alumni Teknik Lingkungan angkatan 2016, yaitu Bang Krishna Ryandie S.T., beliau saat ini bekerja di bidang konsultan dan kontraktor yang berfokus pada instalasi pengolahan air limbah. Dengan latar belakang pendidikan Teknik Lingkungan yang sejalan dengan kegiatan usaha dan pekerjaan yang dilakukan oleh Bang Ryan, maka diharapkan adanya acara ini dapat menambahkan pandangan baru terkait peluang bisnis di bidang Teknik Lingkungan kepada mahasiswa Teknik Lingkungan.