Magang MBKM di PT. PLN Indonesia Power Suralaya PGU
Kegiatan magang MBKM di PT. PLN Indonesia Power Suralaya PGU dilakukan oleh dua orang mahasiswi Teknik Lingkungan UPN ‘Veteran’ Yogyakarta, dimana kegiatan magang tersebut diikuti oleh Khansa Shafhah R dengan NIM 114200097 dan Melati Zahra Anjaningrum dengan NIM 114200099. Kegiatan magang tersebut berlangsung selama 3 (tiga) bulan dari tanggal 4 September hingga 30 November 2023. Magang tersebut dilakukan untuk mendapatkan pengalaman sekaligus memberikan solusi terhadap permasalahan perusahaan yang dibuat dalam bentuk tulisan berupa skripsi. Dalam magang ini, akan disesuaikan dengan mata kuliah yang dikonversi dengan total 22 SKS.
- PLN Indonesia Power Suralaya PGU ialah anak usaha PLNyang bergerak di bidang pembangkitan listrik. Saat ini PT PLN Indonesia Power Suralaya PGU memiliki total kapasitas 3400 MW dengan 7 unit pembangkit listrik. Dalam menghasilkan listrik perusahaan ini menggunakan bahan bakar batubara dengan sumber pasokan dari PT. Bukit asam, PT. Berau Coal, PT. Kideco Jaya Agung, PT. Adaro Indonesia, KP dari Kalimantan, dan KP dari Sumatera.
Selama kegiatan magang berlangsung, kedua mahasiswi berperan dalam membantu kegiatan perusahaan seperti melakukan Latihan tanggap darurat, melakukan pengecekan oil boom, membantu persiapan kegiatan penanaman pohon yang dilakukan oleh general manager dan lain – lain. Kegiatan tersebut memberikan pengalaman serta pembelajaran terhadap softskill atau kemampuan dalam bersosialisasi dan bekerja sama.
Selain membantu perusahaan, kedua mahasiswi juga melakukan penelitian mengenai limbah yang dihasilkan oleh perusahaan. Hal tersebut diharapkan dapat memberikan solusi dan membantu perusahaan dalam mengurangi limbahnya. Topik yang diambil kedua mahasiswi adalah mengenai pemanfaatan limbah batubara untuk mengolah limbah cair domestik yang dihasilkan oleh perusahaan.
Dalam kegiatan magang tersebut, mahasiswi mendapatkan pengalaman dan pembelajaran di bidang pekerjaan, baik dalam ilmu, memanajemen waktu serta keterampilan dalam berkomunikasi.